Unfaithful -An Affair to Remember-

Perbuatan apa yang tak bisa dimaafkan oleh Tuhan? Ya. perbuatan itu adalah menyekutukan-Nya. Kita sebagai umat beragama, tentu sangat mencintai Tuhan kita masing-masing. Akan tetapi, kalo kita sudah menyekutukan-Nya atau kalo boleh dibilang, selingkuh, hmm... "there is no mercy for you" says God.
Bagaimana jika kasus ini menimpa sesama manusia? Apakah mereka akan memaafkan apabila salah satu dari pasangan, berselingkuh? Aku teringat quote dari seorang teman

Selingkuh itu selingan indah keluarga utuh. You should try it sometime. It's fun... Asal ga ketauan ama pasangan kamu aja


Ooh,.... it's unfuckenbelieveable. Kata-kata itu begitu mudah meluncur dari mulutnya. Sorry my friend, i have to say this to you "CURSE ON YOU !!!". Kenapa sih aku begitu mengutuk para peselingkuh itu? Meski katanya selingkuh itu enak fun. Ada beberapa alasan yang akan aku kemukakan disini :

  1. Ketika kamu dalam masa pacaran, dan kamu berselingkuh, tidakkah kamu ingat masa-masa indah dengan pasanganmu, tidakkah kamu ingat komitmen awal dengan pasanganmu, tidakkah kamu ingat keluarga yang merestui hubunganmu. Dan kamu melakukan selingkuh itu demi kesenangan sesaat? Mau dibawa kemana hubunganmu?
  2. Ketika kamu menikah, dan kamu berselingkuh, tidakkah kamu ingat anak-anakmu yang kamu lahir dan besarkan, tidakkah kamu ingat masa-masa indah dalam masa pacaranmu, tidakkah kamu ingat ketika kamu meminta restu kepada orang tuamu di hari pernikahanmu, tidakkah kamu ingat betapa bahagianya orang tuamu ketika mereka mendapatkan cucu. Dan kamu melakukan selingkuh itu demi kesenangan sesaat? Mau dibawa kemana keluargamu?
GOD DAMN !!!! *nggebrak keyboard laptop* sori, aku begitu emosional ketika menulis blog ini.

Lalu, apa kita akan memaafkan pasangan kita yang selingkuh? Jawabnya : Tentu saja. Dengan catatan mereka harus mengakuinya terlebih dahulu, meminta maaf, dan berjanji tak akan mengulanginya lagi. Terserah jika hubungan itu mau berlanjut atau tidak. Sebagai manusia, sebelum kita hablum minallah, terlebih dahulu kita hablum minannas. Dosa kepada sesama manusia yang dimaafkan, tentu akan dimaafkan juga oleh Tuhan. Tetapi, dosa tersebut tak akan dimaafkan oleh Tuhan jika tak dimaafkan oleh sesama manusia. Itulah alasan kenapa kita harus memaafkan dosa seseorang yang mungkin bagi kita sulit untuk kita maafkan.

Addendum :

Kalo kamu ada keinginan untuk selingkuh, sebelum kamu melakukannya, tonton dulu film Unfaithful. Dijamin deh, kamu akan berpikir sepuluh ribu kali untuk selingkuh.


2 comments:

  1. Anonymous

    idup ini ga sesimple yg loe pikir.

     
  2. Syah

    di kalimat mana saya berpikir bahwa hidup tidak semudah itu?

    ketika saya membenci orang selingkuh, apa itu salah?

     

Post a Comment